PSKQ Modern, 06 April 2016
Hari ini
Rabu 6 April 2016 alhamdulillah bisa mendampingi "Mas Mamik" begitu saya
menyapanya, untuk mengisi materi seni Visual /Seni Rupa dan Kaligrafi
kontemporer setiap hari Rabu. Ini adalah pertemuan yang pertama dengan
Santri -Santri PSKQ Modern di Asrama dua PSKQ Modern Gedung Al Qalam.
Beliau adalah adalah Alumni Kampus ISI Jogyakarta jurusan Kriya Seni
pada Program Study Kriya Kayu 1991. Tidak berlebihan jika saya menyebutnya sebagai Seniman Multi Talent. Beliau dilahirkan di Kudus tepatnya pada 15 Nopember 1970.
Bicara soal karya Seni jangan salah, Mas Mamik adalah Seniman "multi kreatif". bahkan gagasan dan ide-idenya dalam berkesenian diluar konteks studynya waktu masih kuliyah. Artinya "menjangkungi" batas -batas ilmu kesenian yang sungguh diluar dugaan para pelaku seni lainnya.
Ia memiliki potensi dalam perkembangan seni kontemporer dewasa ini, artinya kreativitasnya dalam berkesenian tidak lagi terkotak-kotak atau mengikuti kaedah-kaedah aliran maupun gaya tertentu yang berkembang dalam sejarah seni rupa Barat. Terbukti Mas Mamik piawai mengolah gaya -gaya baru dalam berkarya seperti komik yang dikemas dengan gayanya yang khas dan ditaburi nuansa humor yang apik, atau beberapa karya Lukisnya yang sangat kaya akan sapuan gaya berbagai aliran lukis.
Singkatnya ia berani ber-eksplorasi menjelajah berbagai kemungkinan bahasa visual dan wacana pemikiran yang terus melaju dan berkembang.
Muhammad Assiry Jasiri
Presdir dan Pendiri PSKQ Modern.
No comments: