Slider[Style1]

PSKQ dalam Liputan

Style2

Style3[OneLeft]

Style3[OneRight]

Style4

Style5

Style6

Style7

Style8

Style9



PSKQ, 24 Februari 2015






Lukisan abstrak adalah lukisan yang menunjukkan suatu objek yang tidak realis dan tidak pernah kita lihat dalah kehidupan sehari-hari. Lukisan abstrak merupakan bentuk imajinasi dari seorang seniman untuk memandang suatu bentuk objek menjadi wujud yang unik. Dalam pembuatannya lukisan abstrak cukup peka dalam komposisi warna dan lebih banyak menggunakan cat air. 

Untuk memahami seni lukis abstrak tidaklah mudah karena biasanya visual yang tampak nyaris tanpa bentuk. Lukisan ini terlihat hanya sebatas komposisi warna, goresan, bidang-bidang, penggabungan unsur tiga dimensional serta efek-efek yang tak terduga sebagai akibat dari percampuran cat yang tidak disengaja. Namun sebagian dari kita tentu dapat merasakan sensasi yang berbeda ketika menikmati karya tersebut. Tentunya latar belakang dari pengalaman hidup masing-masing individu ikut berperan. Sehingga yang terjadi didalam menilai dan memahami sebuah karya lukis menjadi multi tafsir.

Di balik  visualnya yang sulit dipahami oleh kacamata awam bahkan mungkin oleh sebagian seniman sendiri mengenai arti dan makna yang diungkapkan oleh pelukisnya, tentu ada maksud atau pesan yang ingin disampaikan pada karya tersebut, baik melalui simbol-simbol tertentu maupun dari warna-warna yang ditampilkan. Dari sensasi yang kita rasakan itu kita dapat manangkap maksud yang tersirat dari seniman penciptanya. Memang hal itu bukanlah menjadi penilaian yang obyektif.

Sebagian orang menilai bahwa melukis abstrak itu mudah, tapi pada kenyataanya justru jauh lebih sulit. Karena kepekaan rasa terhadap nilai-nilai artistik, keharmonisan dari keseluruhan elemen dan sadar penuh dimana letak kelebihan dan kekurangan pada setiap goresan adalah kunci utama dalam melukis Abstrak. Sehingga seniman akan dapat mengontrol diri pada saat berkarya, kapan dan dimana harus berhenti, menambah dan mengurangi unsur-unsurnya.

About Elsya Vera Indraswari

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
«
Next
Newer Post
»
Previous
Older Post

No comments:

Post a Comment

Terimakasih telah berkunjung di Pesantren Seni Kaligrafi Al Quran, silahkan meninggalkan pesan, terima kasih


Top